Internet sudah merupakan kebutuhan yang cukup penting untuk saat ini. Tidak hanya untuk hiburan saja, akan tetapi juga untuk sekolah, bekerja, serta mendapatkan informasi terbaru. Namun tidak semua orang memiliki wifi dan tidak semua tempat terdapat jaringan wifi, sehingga harus menggunakan paket data untuk tersambung ke jaringan internet. Tak terkecuali bagi pengguna Smartfren yang membutuhkan paket data untuk terkoneksi dengan internet. Oleh karena itu pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai cara daftar paket smartfren secara runtut dari awal sampai berhasil.
Awalnya Smartfren hanya memiliki provider CDMA saja yang mana hanya bisa digunakan untuk telepon dan mengirim SMS ke sesama CDMA. Namun seiring perkembangan jaman, kini Smartfren juga bertransformasi menjadi provider GSM dan menawarkan berbagai paket internet yang bervariasi.
Tersedia banyak pilihan paket internet yang dapat dipilih oleh pengguna smartfren sesuai dengan kebutuhan. Salah satu paket internet andalan dari operator Smartfren adalah paket internet 4G unlimited. Yang mana memiliki benefit yang lebih menggiurkan daripada paket internet lainnya. Selengkapnya mengenai jenis-jenis paket internet Smartfren beserta cara daftar paket smartfren bisa disimak berikut ini.
Baca Juga : Cara Daftar Kartu Smartfren Begini Tahapan yang Harus Dilalui
Jenis-Jenis Paket Internet Smartfren dan Cara Daftarnya
Bagi pengguna Smartfren baru, mungkin belum mengetahui apa saja paket internet yang disediakan oleh operator ini. Tidak perlu khawatir, di sini akan dibahas lengkap mengenai jenis-jenis paket internet dari smartfren.
1. Paket Kartu Perdana


Paket internet smartfren yang pertama adalah paket kartu perdana. Sesuai namanya, paket internet ini sudah terdaftar pada kartu smartfren. Jadi cara daftar paket smartfren dengan kartu perdana adalah dengan membeli provider Smartfren, lalu daftarkan kartu yang telah dibeli itu seperti mendaftarkan kartu biasanya. Maka paket internet di dalamnya akan aktif secara otomatis.
Terdapat 2 pilihan paket internet kartu perdana smartfren:
- Kuota total 3.5 GB, terdiri dari kuota 24 jam 3 GB serta kuota chat 500Mb. Harga Rp17.500 dengan masa berlaku 30 hari.
- Kuota total 5 GB, terdiri dari kuota 24 jam 1.25GB serta kuota chat 2.75 GB. harga Rp12.500 dengan masa berlaku 30 hari.
2. Paket Super 4G Kuota
Paket ini berlaku untuk ponsel yang sudah mendukung jaringan 4G. Pengguna harus membeli kartu perdana Super 4G Kuota untuk mendapatkan paket internet ini. Kuota akan aktif secara otomatis setelah melakukan pengaktifan kartu dan didaftarkan sesuai registrasi prabayar. Untuk paket Super 4G Kuota terdapat 4 pilihan total kuota.
- Kuota total 10GB terdiri dari kuota 24 jam sebanyak 5GB, kuota malam sebanyak 5GB. Harganya Rp30.000 dengan masa berlaku 30 hari.
- Kuota total 16GB terdiri dari kuota 24 jam sebanyak 8GB, kuota malam sebanyak 8GB. Harganya Rp40.000 dengan masa berlaku 30 hari.
- Kuota total 30GB terdiri dari kuota 24 jam sebanyak 15GB, kuota malam sebanyak 15GB. Harganya Rp60.000 dengan masa berlaku 30 hari.
- Kuota total 60GB terdiri dari kuota 24 jam sebanyak 30Gb, kuota malam sebanyak 30GB. Harganya Rp100.000 dengan masa berlaku 30 hari.
Apabila kuota dari paket awal habis saat di tengah periode, maka pengguna tidak bisa melakukan pengaktifan internet lagi, sehingga pengguna harus membeli paket internet lain. Namun apabila masih terdapat sisa kuota data saat akhir periode paket, maka sisa kuota yang ada akan hangus dan tidak akan terakumulasi.
Baca Juga : Tutorial Cara Registrasi Kartu SIM Baru Semua Operator
3. Paket Super 4G Unlimited


Smartfren juga menawarkan paket unlimited, yang terdiri dari 2 pilihan:
- Paket Super 4G Unlimited harga Rp70.000, dengan masa aktif 30 hari dapat diaktifkan melalui aplikasi maupun tanpa aplikasi. Apabila tidak memiliki aplikasi My Smartfren, maka pengguna dapat mendaftar paket ini di *123*3*5*1#. Batas kuota per hari dengan paket ini adalah 1GB/hari.
- Paket Super 4G Unlimited harga Rp100.000, dengan masa aktif 30 hari dapat diaktifkan melalui aplikasi maupun tanpa aplikasi di *123*3*5*2#. Batas kuota per hari dengan paket ini adalah 1.5GB/hari.
Dengan menggunakan paket ini, pengguna bebas menggunakannya untuk membuka aplikasi apapun selama 24 jam dalam 30 hari. Akan tetapi berlaku ketentuan Fair Usage Policy atau FUP yang mana membatasi jatah pemakaian kuota yakni 1GB atau 1.5GB per hari. Jika melewati batas pemakaian, maka kecepatan akan otomatis turun jadi 128KBps.
4. Paket Internet Smartfren Connex


Pada paket internet ini tidak secara otomatis akan diperpanjang apabila periode pemakaiannya sudah habis. Terdiri dari paket data harian, mingguan, serta bulanan yang dapat dipilih sesuai kebutuhan pengguna.
a. Paket Harian
- Kuota 30Mb, harga Rp2.000. Cara daftar paket smartfren ini adalah dengan Internet(spasi)Vol2rb ke 123 atau di *123*3*9*2
- Kuota 100Mb, harga Rp6.000. Registrasi paket dengan Internet(spasi)Vol6rb ke 123 atau di *123*3*9*6
b. Paket Mingguan
- Kuota 300Mb, harga Rp12.000. Registrasi paket dengan Internet(spasi)Vol12rb ke 123 atau di *123*3*9*12
- Kuota 650Mb, harga Rp25.000. Registrasi paket dengan Internet(spasi)Vol25rb ke 123 atau di *123*3*9*25
c. Paket Bulanan
- Kuota 1.75Gb, harga Rp50.000. Registrasi paket dengan Internet(spasi)Vol50rb ke 123 atau di *123*3*9*50
- Kuota 2Gb, harga Rp60.000. Registrasi paket dengan Internet(spasi)Vol60rb ke 123 atau di *123*3*9*60
- Kuota 5Gb, harga Rp100.000. Registrasi paket dengan Internet(spasi)Vol100rb ke 123 atau di *123*3*9*100
- Kuota 9Gb, harga Rp150.000. Registrasi paket dengan Internet(spasi)Vol150rb ke 123 atau di *123*3*9*150
Perlu diketahui bahwa untuk paket data harian dan mingguan tidak terdapat bonus internet malam. Sedangkan untuk setip pembelian paket data bulanan, mulai Rp60.000, pengguna akan diberikan bonus internet malam sebanyak 12 Gb.
Baca Juga : Tutorial Lengkap Cara Daftar Kartu 3 Beserta Settingnya
5. Paket Internet Connex dengan Perpanjangan Otomatis
Cara daftar paket smartfren internet connex juga bisa memilih yang bisa diperpanjang otomatis. Tersedia pilihan paket data mingguan serta bulanan.
a. Paket data Mingguan
- Kuota 300Mb, harga Rp12.000. Beli paket dengan Internet(spasi)Vol12rb(spasi)Otomatis ke 123 atau di *123*3*8*12
- Kuota 650Mb, harga Rp25.000. Beli paket ini dengan Internet(spasi)Vol25rb(spasi)Otomatis ke 123 atau di *123*3*8*25
2. Paket Data Bulanan
- Kuota 1.75Gb, harga Rp50.000. Beli paket dengan Internet(spasi)Vol50rb(spasi)Otomatis ke 123 atau di *123*3*8*50
- Kuota 2GB, harga Rp60.000. Beli paket dengan Internet(spasi)Vol60rb(spasi)Otomatis ke 123 atau di *123*3*8*60#
- Kuota 5Gb, harga Rp100.000. Beli paket dengan ketik Internet(spasi)Vol100rb(spasi)Otomatis kirim ke 123 atau di *123*3*8*100#
- Kuota 9Gb, harga Rp150.000. Beli paket dengan ketik Internet(spasi)Vol150rb(spasi)Otomatis kirim ke 123 atau *123*3*8*150#
Pengguna juga dapat membeli tambahan kuota layanan internet Volume Based dengan harga yang lebih hemat dan masa berlaku sesuai paket utama.
- Kuota 250Mb, harga Rp10.000 dengan ketik Tambah(spasi)Internet10rb ke 123
- Kuota 1Gb, harga Rp25.000 dengan ketik Tambah(spasi)Internet25rb ke 123
Demikian penjelasan mengenai cara daftar paket smartfren. Semoga bermanfaat.
Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram CaraDaftar.Id. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.