Shopee menjadi salah satu tempat jual beli online yang paling banyak digunakan saat ini. Marketplace yang satu ini sangat diminati karena menawarkan berbagai produk dengan harga yang kompetitif dengan pelayanan yang sangat baik.
Sistem jual beli ini dapat dilakukan melalui website resmi Shopee atau dengan memasang aplikasi tersebut pada smartphone. Sebelum mulai bertransaksi jual beli, maka perlu adanya akun Shopee. Cara daftar Shopee pun sangat mudah. Ini dapat dilakukan dengan menggunakan smartphone maupun PC.
Syarat-Syarat untuk Membuat Akun Belanja Shopee
Sebelum memulai pembuatan akun Shopee, maka ada beberapa poin yang harus dimiliki. Berikut ini beberapa hal-hal yang dibutuhkan untuk membuat akun shopee:
- Nomor telepon yang masih aktif
- Alamat email aktif
- Akun facebook yang bisa diakses
Pembuatan akun Shopee ini dapat dilakukan dengan menggunakan ketiga komponen di atas. Jika belum memiliki email, maka sangat disarankan untuk membuat email terlebih dahulu.
Gmail menjadi salah satu tempat pembuatan akun gmail gratis yang dapat digunakan. Meskipun email ini tidak digunakan untuk keperluan mendaftarkan akun Shopee, tapi ini memiliki manfaat lain seperti untuk membatalkan pesanan, komplain seller, melaporkan penipuan, mengadukan keluhan dan masih banyak lainnya.
Cara Daftar Shopee Melalui HP dan Laptop
Pembuatan akun shopee ini dapat dilakukan baik melalui website maupun aplikasi. Akan tetapi, pembuatan akun paling mudah dapat dilakukan dengan memasang aplikasi Shopee terlebih dahulu pada smartphone.
Aplikasi ini dapat diperoleh secara gratis, baik melalui Playstore maupun Appstore. Cukup cari di kolom pencarian dan klik Install untuk memasang aplikasi tersebut. Jika aplikasi tersebut sudah terpasang, maka selanjutnya dapat melakukan pendaftaran akun Shopee.
Baca Juga : Cara Daftar SBMPTN Terbaru
Cara daftar shopee sebenarnya sangat mudah untuk dilakukan. Melalui HP atau laptop, mekanisme daftar yang dibutuhkan adalah sama. Hanya saja, yang membedakan antara keduanya adalah cara daftar yang dipilih oleh pengguna tersebut. Apakah menggunakan nomor HP, email, atau facebook.
1. Pendaftaran Shopee Melalui Nomor HP
Cara yang satu ini tentu sangat mudah dilakukan. Cukup menyediakan nomor HP yang masih aktif untuk melakukan pendaftaran. Pastikan pula bahwa nomor tersebut tetap aktif. Ini sangat penting untuk memastikan bahwa anda dapat login kembali saat log out dari akun tersebut.
Berikut ini merupakan langkah yang dapat dilakukan untuk membuat akun shopee menggunakan nomor HP:
- Instal aplikasi shopee pada smartphone dan buka aplikasi tersebut
- Klik pada pilihan registrasi
- Bagi yang tidak diarahkan pada pilihan registrasi, maka langsung buka menu Saya dan klik Registrasi
- Masukan nomor HP yang masih aktif
- Setelah menerima SMS verifikasi, langsung buka dan masukkan nomor registrasi pada kolom yang tersedia. Bagi yang sudah memasang nomor pendaftaran pada smartphone tersebut, maka verifikasi akan berjalan secara otomatis.
- Buatlah username akun shopee dengan nama yang mudah diingat
- Masukkan password akun shopee tersebut
- Klik daftar untuk membuat akun shopee
- Akun akan secara otomatis aktif dan dapat digunakan
2. Pendaftaran Akun Shopee dengan Menggunakan Facebook
Cara ini tentu sangat mudah untuk dilakukan. Hanya perlu melanjutkan atau menyambungkan akun facebook untuk membuat akun shopee. Langkah awal pendaftaran hampir sama dengan cara di atas. Yang membedakan adalah saat akan registrasi, pilih menu “lanjutkan dengan Facebook”.
Secara otomatis, maka pengguna akan diminta untuk login akun Facebook anda. Jika sudah berhasil login dengan menggunakan akun facebook tersebut, maka akan ada email verifikasi mengenai pembukaan akun shopee. Cukup klik link yang disediakan maka secara otomatis akun shopee telah aktif.
3. Pendaftaran Menggunakan Alamat Email
Pendaftaran shopee melalui email dapat dilakukan baik melalui gmail maupun yahoo. Selanjutnya, akan ada beberapa pilihan untuk registrasi akun. Registrasi akun ini dapat dilakukan melalui nomor HP, email, serta facebook. Karena pendaftaran atau registrasi akan dilakukan dengan menggunakan email, maka pilihlah pada registrasi dengan menggunakan email.
Baca Juga : Cara Daftar Paket Nelfon Telkomsel
Selanjutnya, pengguna akan diminta untuk memasukkan alamat email yang masih aktif. Beberapa saat kemudian pengguna akan menerima email yang berisi pesan verifikasi. Pesan tersebut berisi link untuk aktivasi akun.
Di sini pengguna juga akan diminta untuk membuat username serta password yang mudah untuk diingat. Jika akun sudah aktif, maka pengguna sudah dapat melakukan proses jual beli barang di shopee.
Setelah melakukan proses pendaftaran akun Shopee, maka harus selalu ingat dengan username serta password. Ini menjadi kunci untuk dapat masuk ke akun Shopee tersebut. Jika login menggunakan nomor HP dan nomor tersebut hilang, maka pengguna tidak dapat login kembali. Alhasil, pengguna akan diminta untuk mendaftarkan akun kembali.
Ketentuan Lain Perihal Jual Beli di Shopee
Untuk yang ingin menjadi penjual, maka ada beberapa step khusus yang harus diikuti untuk membuka toko. Jadi, pembukaan toko di shopee harus mengikuti beberapa persyaratan khusus. Ini untuk menjamin bahwa nantinya toko yang dibuka tersebut tidak melakukan penipuan. Seperti yang diketahui saat ini, ada banyak penipuan yang dilakukan melalui toko online. Untuk para pembeli, alangkah baiknya jika memilih menggunakan toko star seller dimana toko dengan jenis yang satu ini lebih terpercaya.
Saat pengguna ingin melakukan proses jual beli, maka pengguna harus melengkapi terlebih dahulu data diri ada aplikasi tersebut. Data diri ini berupa alamat yang digunakan untuk pengiriman barang.
Baca Juga : Cara Daftar Mandiri Online Terbaru
Jangan sampai salah mengisi data mengenai alamat pengiriman barang. Hal ini tentu akan berakibat fatal pada pesanan yang dibuat. Sebelum melakukan pengiriman juga alangkah baiknya cek kembali alamat penerima barang tersebut. Jangan sampai nantinya barang dikirim ke alamat yang salah.
Hal yang Harus Dilakukan Saat Lupa Password
Hal yang umum terjadi pada akun shopee adalah saat pengguna lupa dengan password yang digunakan untuk mendaftar akun shopee. Namun tidak perlu khawatir karena pengguna dapat memilih opsi lupa password, dan secara otomatis pihak shopee akan mengirimkan email berisi link penggantian password shopee.
Ini tentu akan lebih aman bagi pengguna yang kerap mengumpulkan koin shopee karena dengan demikian maka koin shopee tersebut tidak akan hilang.
Itulah tahapan proses registrasi yang dapat dilakukan untuk membuat akun shopee. Bagi yang ingin melakukan proses jual beli barang, maka diwajibkan untuk memiliki akun shopee terlebih dahulu. Dengan memiliki akun shopee yang telah aktif, maka kegiatan belanja dan jual beli dapat dilakukan dengan nyaman, cepat, dan mudah.
Pada dasarnya, cara daftar shopee sangat mudah untuk dilakukan, baik melalui HP atau laptop, langkah pendaftaran yang dilakukan adalah sama saja. Hanya saja, perbedaan terletak pada pengguna yang menggunakan nomor, email, atau facebook untuk mendaftar. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi para pembaca dan selamat berbelanja!
Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram CaraDaftar.Id. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.
[…] Baca Juga : Cara Daftar Shopee […]
[…] Baca Juga : Cara Daftar Shopee […]
[…] Baca Juga : Tutorial Lengkap Cara Daftar Shopee Lewat HP dan Laptop […]
[…] Baca Juga : Cara Daftar Shopee […]
[…] Baca Juga : Cara Daftar Shoppe […]
[…] Baca Juga : Tutorial Lengkap Cara Daftar Shopee Lewat HP dan Laptop […]
[…] Baca Juga : Tutorial Lengkap Cara Daftar Shopee Lewat HP dan Laptop […]